Perbedaan teman sama keluarga
Hello guys..
Seperti yang aku bilang kalau kali ini aku banyak konsep untuk ditulis dan berharap bisa bermanfaat ya.. kalau ada salah dimaklumi
Kali ini kita akan berbagi pengalaman soal teman dan keluarga. Mungkin tidak asing di telinga kalau mendengar kata-kata ini.. tetapi apakah kita tahu bahwa teman dan keluarga ada perbedaannya? Mungkin beberapa orang tahu soal ini, tetapi kebanyakan orang tahu persamaan teman itu seperti keluarga.. apapun yang terjadi dua istilah itu tetaplah ada perbedaannya..
Kita akan membahas soal teman. Sebelum anda membaca lebih lanjut, saya mau kasih tahu kita itu boleh berteman dengan siapa saja dan kita pun memiliki hak tersebut, namun anda juga punya hak untuk tidak berteman dengan mereka yang menurut kamu tidak bagus dalam kehidupan anda.. tetapi terkadang berteman tidaklah segampang itu.. Nah kali ini, saya akan memberitahu tentang teman.
Yang kita tahu teman adalah orang yang bersosialisasi dengan kita karena ingin bersenang atau karena sesuatu. Maksud dari kata sesuatu itu ialah dia hanya menganggap kita sebagai teman yang diperlukan saja.. beda dengan teman untuk bersenang.. maksudnya kita benar-benar berkawan for fun dan juga ada pas kita sedih, dan terkadang dia yang menyesuaikan dengan mood kita.. maka akan menjadi sahabat. Tetapi yang mau saya tekankan soal pertemanan itu ialah pertemanan tidaklah kekal.. sama seperti hidup yang tak pernah sempurna.. ada fasenya teman ada pergi dan datang.. tetapi perlu diketahui ialah dimanapun anda berada, anda akan selalu bertemu dengan teman.. makanya dari itu saya katakan teman itu bisa pergi dan datang. Dengan kata lain, pada fase itu kita tidak bisa memiliki semua itu termasuk teman-teman yang terbaik.
Tetapi menjelang masa seperti itu, anda tak akan pernah kesepian.. keluarga selalu disampingmu.. nah beda keluarga dengan teman itu ialah mereka unik, mereka selalu support dan juga mereka benar-benar care kadang overprotective bukan main.. keluarga yang selalu mencari nafkah untuk kita, memberi kita makan, memberikan kita semua fasilitas yang kita mau... apakah teman seperti itu? Coba anda pikirkan lagi.. mungkin teman bakal tolong tetapi apakah seperti keluarga? Jelas itu sangat beda lagi.. keluarga akan selalu dengar curhatmu kapan saja walaupun mereka sibuk.. dan mereka akan bertanya balik ketika mereka tidak sibuk agar kamunya tidak terpojok.. sedangkan kalau teman, mungkin ada beberapa yang mau dengar kita, tetapi suatu saat yang anda tahu bahwa mereka sudah sibuk dengan kegiatan masing-masing,, dan apakah mereka sempat dan mau mendengar kita.. mungkin tergantung mereka lagi.. dan kita pun sendiri sadar bahwa masa kita untuk fun itu sudah habis.. kita hanya bisa mendoakan mereka yang terbaik... baik itu dulu pernah menjadi musuhmu dan menjadi temanmu lagi..
Jadi, intinya ialah apapun terjadi keluarga yang tahu kondisimu walaupun kamu tidak memberitahukannya cepat atau lambat... teman bakal tahu kondisi kita ketika kita memberitahukannya.. kira-kira seperti itulah.. tetapi bukan berarti saya tidak mau berkawan.. saya mau kok berkawan tetapi kita juga harus hati-hati dan kalau misal tak nyaman dan aneh.. ya.. jaga jarak.. urusan kamu dimusuhin.. ya nggak usah peduli.. ingat Tuhan dan keluarga selalu di samping mu.. walaupun tak selamanya.. Tuhan akan memberikan sesuatu bila kamu bersabar dan masih di jalanNya.. dan ingatlah habiskan waktu dengan keluargamu selagi diberikan waktu untuk bersama dan jangan disia-siakan karena keluarga itu satu dan tak bisa digantikan.
"With friends, you have many times.. but with family, you have the limited time"
Moga bermanfaat ya.. maaf kalau ada kata-kata yang salah
Have a nice day dan salam mejikuhibiniu :)
Baru search dan lihat ini..trmksh kpd penulis..sya lelaki berumur 29 thn dan kena bgt ini..very thankfull forr You. Salam mejikuhibiniu. :)
BalasHapusso glad to hear this, hope these some words can be your motivation :)
Hapus